Ekspresi Tawa di Dunia Maya dari Berbagai Negara


Jika kita melakukan aktivitas di situs jejaring sosial, pasti kita pernah atau sering menemukan seseorang menuliskan ekspresi tawa seperti hahaha,hehehe atau bentuk bunyi tawa lainnya,dalam istilah hal tersebut disebut e-laugh (ekspresi tawa di alat elektronik). Cara paling umum dalam e-laugh adalah dengan menggunakan singkatan yang meniru tawa,kata ahli linguistik Susan Herring dari Indiana University.Di setiap negara biasanya memiliki cara penulisan yang berbeda dalam menulis e-laugh sesuai dengan kebiasaan hampir sebagian besar pengguna situs jejaring sosial di negara tersebut.Berikut adalah contohnya:

Inggris : LOL = Laughing Out Loud (Tertawa Keras)

Prancis : Mdr = Mort de rire (mati karena tertawa)

Spanyol : Jajaja = ha ha ha

Afghanistan : mkm = ma khanda mikonom (saya sedang tertawa)

Indonesia dan Malaysia : Ha3  = ha ha ha

Swedia : asg = asgarv (raungan tawa)

Denmark : g = griner (tertawa)

Korea : ㅎㅎㅎ = hhh (ha ha ha)

Komentar